Mengenal Apa itu VPS, Cara Kerja, dan Kegunaannya 

VPS

Untuk orang yang sudah berkecimpung lama dalam dunia pembuatan atau mengolah website tentu tidak asing dengan VPS (virtual private server). Namun untuk orang yang baru akan memiliki website akan merasa kurang paham mengenai apa itu VPS dan bagaimana cara kerjanya, juga apa kegunaannya.

Jika bisa memahami cara kerja VPS, tentunya akan memberitahu seberapa besar manfaat dan apakah membutuhkan hosting satu ini atau tidak. Baik untuk website sekolah, membuat game, membangun jaringan atau lainnya.

Apa itu VPS? Begini Penjelasan Lengkapnya!

VPS atau virtual private server merupakan server virtual yang dipakai oleh beberapa pengguna, namun sumber dayanya terdedikasi. Yang artinya masing-masing pengguna mempunyai resource pribadi jadi tidak akan terganggu satu sama lainnya.

Gampangnya adalah meskipun tinggal di satu tempat namun setiap orang mempunyai kamar tersendiri. Untuk fasilitas yang ada di dalamnya pun bisa dikelola secara mandiri.

Bagaimana VPS Bekerja? Simak Penjelasannya Berikut Ini!

Layaknya konsep apartemen, VPS merupakan satu server fisik yang dipecahkan menjadi beberapa server virtual lebih kecil. Dimana setiap pecahan server ini berjalan sendiri-sendiri sesuai kebutuhan pemilik. Dalam server virtual ini bisa menyimpan beragam file contohnya data website, data aplikasi dan lainnya.

Karena cara kerja VPS yang dedicated, performa situs tentu tidak akan memengaruhi atau terpengaruh masalah karena pengguna lain. Konfigurasi server pun bisa diatur sendiri. Selain itu terdapat banyak kelebihan yang akan dirasakan jika menggunakan VPS ini.

  • Bebas memilih sistem operasi server sesuai kemampuan teknis dan kebutuhan website.
  • Lebih leluasa dalam menentukan jenis panel kontrol.
  • Mempunyai root access untuk mengubah beragam pengaturan server hosting.
  • Mendapatkan dedicated IP, dengan begitu reputasi website tidak akan terpengaruh situs lain.
  • Konfigurasi keamanan bebas diatur sendiri untuk mendapatkan keamanan lebih ketat dan sesuai keinginan.

Selain memiliki kelebihan, VPS juga memiliki kekurangan seperti membutuhkan pengetahuan dan kemampuan teknis kuat. Selain itu dari segi harga juga relatif lebih mahal dibandingkan dengan jenis hosting lainnya.

6 Kegunaan dari VPS yang Perlu Diketahui

Jika sudah tahu apa itu VPS dan cara kerjanya, tentunya ingin tahu kegunaan dari VPS ini untuk apa saja bukan? Nah berikut ini beberapa kegunaan dari VPS selain sebagai tempat penyimpanan.

1. Web Hosting

Untuk yang mempunyai situs dengan traffic tinggi, maka VPS cukup untuk dijadikan web hosting. Pengaturan website pun akan jadi lebih fleksibel karena bisa diatur sendiri. Mulai dari keamanan, sistem operasi, dan lainnya.

2. Menyimpan File Perusahaan/Pribadi

Risiko kehilangan data tentunya selalu ada di perusahaan atau pribadi. Untungnya VPS bisa dijadikan tempat backup file, terlebih ruang penyimpanan dalam VPS ini cukup luas.

3. Gamer Server

Adanya VPS juga memungkinkan membangun game server sendiri. Ini dikarenakan VPS biasanya menjanjikan kualitas hebat dari sisi processor, penyimpanan, sampai recourse.

4. Layanan VPN

Selain itu VPS juga bisa digunakan untuk membuat VPN atau jaringan pribadi di server VPS. Jangan khawatir karena aman dan bisa diakses oleh member perusahaan atau pihak ketiga tertentu saja.

5. Server Percobaan

Bagi yang suka mengembangkan aplikasi, maka VPS bisa dijadikan server percobaan mulai dari mengembangkan sampai menguji aplikasi.. Ini dikarenakan dengan menggunakan VPS maka bisa membuat ruang-ruang eksperimen di dalamnya.

6. Remote Desktop

Menggunakan VPS maka bukan hal mustahil untuk mengakses komputer dari jarak jauh. Dimana pun lokasi, VPS memungkinkan bisa dikendalikan komputer secara remote.

Demikianlah pembahasan mengenai pengertian VPS, cara kerja dan bagaimana penggunaannya. Jika ingin memanfaatkan VPS maka pastikan bahwa benar-benar memang butuh.

Apa itu Blog dan Bagaimana Cara Membuat Blog Pribadi

fitur-toko-online

Saat ini ada banyak orang membuat blog untuk menyalurkan hobi atau mendapatkan tambahan penghasilan. Untuk membuat blog bisa dilakukan oleh siapa saja termasuk orang awam yang tidak paham coding. Caranya adalah dengan bantuan platform CMS.

Mengenal Perbedaan Blog dan Website

Banyak yang menganggap jika blog dan website adalah sama, padahal dua-duanya mempunyai perbedaan mencolok. Berikut ini beberapa perbedaan dari blog dan website.

  • Blog sifatnya dinamis karena diupdate berkala. Sedangkan website sifatnya statis, informasi di dalamnya cenderung tetap. Mulai dari alamat, kontak, visi & misi perusahaan.
  • Konten blog umumnya berisi opini dan dari pengalaman penulis yang dituliskan dalam bahasa santai. Sedangkan website berisi informasi lebih formal dan profesional. Misalnya layanan dan produk perusahaan.
  • Isi blog lebih interaktif dikarenakan mempunyai kolom komentar. Sedangkan website hanya mempunyai komunikasi satu arah saja.

Blog merupakan media online yang berisi konten artikel, video, dan foto dimana fokus ke satu bidang saja. Misalnya finance, teknologi, gaya hidup, dan masih banyak lainnya. Sedangkan untuk website adalah kumpulan halaman web yang ada dalam satu domain tertentu. Yang mana bisa diakses lewat internet seperti google.com, facebook.com, dan lainnya.

4 Platform Terbaik yang Digunakan untuk Membuat Blog

Platform blog sendiri merupakan media yang digunakan mengelola blog, mulai dari publish sampai optimasi. Berikut ini beberapa platform terbaik yang bisa digunakan untuk membuat blog.

1. WordPress.org

Merupakan software open source yang bisa digunakan secara gratis. Untuk bisa digunakan secara live dan diakses lewat internet maka dibutuhkan layanan hosting. Singkatnya ada biaya yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan layanan hosting dan domain. WordPress sendiri termasuk CMS paling populer karena sudah digunakan oleh 35% blog dan website.

Terdapat beberapa alasan mengapa WordPress ini banyak diminati seperti user friendly, mempunyai komunitas besar, banyak tutorial, plugin melimpah, dan tema beragam. Sudah terbukti jika WordPress ini dipakai oleh perusahaan besar seperti Mercedes Benz, Sony Music, dan The Walt Disney.

2. WordPress.com

Adalah CMS yang menggunakan server hosting milik WordPress. WordPress.com ini bisa digunakan gratis namun dengan subdomain bawaan WordPress.com. Meskipun gratis, WordPress.com ini mempunyai batasan. Diantaranya keamanan yang perlu dioptimalkan, tidak bisa install plugin, tidak bisa ganti tema dan lainnya. Maka dari itulah platform ini dinilai kurang efektif untuk kustomisasi blog.

3. Blogger

Blogspot atau blogger merupakan platform blogging milik Google. Oleh karena itulah bisa diintegrasikan bersama produk Google lainnya. Contohnya seperti Google Ads, Google Analytics, dan lainnya. Meskipun ramah pengguna namun fitur dari platform ini kurang lengkap. Diantaranya seperti tidak punya banyak plugin, template terbatas, tidak ada tag, UI dashboard sering bermasalah, dan lainnya.

4. Weebly

Selanjutnya ada platform Weebly yang bisa digunakan untuk membuat blog oleh pemula. Ini karena Weebly mempunyai user interface mudah dengan menggunakan sistem drag and drop. Untuk Weebly ini membutuhkan usaha untuk SEO karena tidak banyak pilihan yang bisa dioptimasi. Berbeda dengan WordPress yang banyak plugin.

Cara Membuat Blog Menggunakan WordPress

Mempertimbangkan keunggulan dari WordPress.org, berikut ini ada beberapa tutorial yang bisa digunakan untuk membuat blog pribadi. Simak penjelasannya dibawah ini.

1. Menentukan Niche Blog

Niche blog merupakan tema atau topik khusus untuk blog, yang mana fokus membuat konten dengan tema sama. Dengan memilih niche blog yang tepat supaya dikenal sebagai ahli dalam topik tertentu dan dijadikan referensi. Pemilihan topik dan mengecek peluang keuntungan niche blog sangat penting untuk dipertimbangkan dalam pemilihan niche blog.

2. Memilih Layanan & Jenis Hosting

Hosting merupakan tempat semua file blog disimpan dan bisa diakses lewat internet. Karena menggunakan WordPress.org maka dibutuhkan hosting mandiri dan pastikan untuk memilih yang tepat karena berpengaruh pada performa. Bisa memilih shared hosting, cloud hosting, atau VPS hosting.

3. Menentukan Nama Domain

Kemudian menentukan nama domain blog yang akan dibuat dan dibeli. Domain sendiri adalah alamat untuk akses blog, contohnya amanahgarment.co.id. Dalam pembuatan domain harus mempertimbangkan kemudahan dalam pengejaan, singkat, serta tidak menggunakan angka serta tanda hubung.

4. Menginstall WordPress

Jika sudah mempunyai domain dan hosting, selanjutnya adalah menginstall WordPress. Untuk install WordPress ini bisa memilih fitur Auto Install Website WordPress ketika pembelian. Fitur ini gratis dan membuat tidak perlu repot install WordPress manual.

5. Mengatur Konfigurasi WordPress

Apabila WordPress sudah berhasil diinstal maka bisa melakukan konfigurasi atau setting. Login ke dashboard dengan mengakses http://namadomainanda.com/wp-admin. Atau member area tempat pembelian domain. Misalnya menghapus post bawaan dari WordPress, mengubah kategori, mengatur format Tanggal, mengatur post, dan lainnya.

6. Menginstall Tema Blog

Pemilik blog bisa mendapatkan ribuan pilihan tema, namun pastikan untuk tidak memilih secara acak. Ini karena tema akan berpengaruh pada tampilan blog nantinya. Oleh sebab itulah pastikan untuk memilih tema yang cocok dengan niche blog. Nantinya bisa dikustomisasi, mobile friendly, dan mempunyai navigasi baik.

7. Membuat Postingan Baru

Di tahap ini adalah bagian menuangkan seluruh ide ke dalam konten artikel. Untuk penulisan bisa dituliskan ke dalam word terlebih dahulu baru dipindah ke post dalam WordPress. Namun harus diketahui bahwa post berbeda dengan page. Post adalah halaman berisi konten blog dalam bentuk artikel. Sedangkan page adalah halaman berisi konten bertujuan khusus.

8. Menginstall Plugin yang Dibutuhkan

Salah satu kelebihan yang ditawarkan WordPress adalah plugin. Yang mana bisa menambahkan fitur dan fungsi di blog dengan mudah. Caranya masuk ke menu Plugins > Add New. Setelahnya cari plugin sesuai dengan kebutuhan, jika sudah ketemu maka bisa klik Install Now dan Activate.

Demikianlah pembahasan mengenai apa itu blog dan perbedaannya dengan website, jenis platform pembuatannya, beserta cara membuat blog. Dengan pembahasan-pembahasan diatas maka bisa membuat blog sendiri sesuai dengan kebutuhan pemakaian.

Pengertian Cache, Jenis-Jenisnya, dan Manfaatnya

jasa buat aplikasi web

Pernah menemukan website yang ketika dibuka muncul kalimat seperti ini, “Tunggu dulu, ya! Permintaan Anda sedang kami proses”. Kalimat ini merupakan kalimat yang ditampilkan pada pengunjung saat website tidak menggunakan web cache. Tanpa menggunakan web cache, maka website akan lambat. Hal ini akan membuat informasi yang ingin dibuka oleh pengunjung tidak kunjung ditampilkan.

Pengertian Cache

Cache merupakan tempat yang digunakan untuk menyimpan data sementara di sistem. Baik di komputer, aplikasi atau website. Dengan menggunakan cache, maka akses di permintaan yang sama berikutnya bisa lebih efektif. Ini dikarenakan cukup mengambil data yang tersimpan secara lokal. Untuk contohnya, saat membuka website, browser akan menyimpan data sementara dari website itu. Jika ingin membuka halaman website yang sama, maka browser tidak perlu lagi meminta langsung dari server. Proses cache ini tidak hanya pada komputer. Hampir semua platform menggunakan sistem ini karena memberikan banyak kegunaan.

Jenis-Jenis Cache yang Berhubungan dengan Website

Cache sendiri mempunyai banyak jenis. Namun di pembahasan kali ini hanya akan fokus pada jenis cache yang berkaitan dengan website. Berikut ini beberapa jenis cache yang memiliki hubungan dengan website.

  1. Browser Cache

Apakah Anda pengguna Google Chrome, Mozilla Firefox, atau browser yang lainnya? Apa pun browser yang dipakai, tentunya mempunyai browser cache. Browser cache sendiri merupakan jenis cache yang paling dekat dengan pengunjung website. Saat Anda mencari informasi tertentu pada website, browser akan menyimpan data. Jadi saat akan mengakses kembali, browser cukup menyajikan cache tersebut.

Namun sayangnya, layaknya etalase dengan ukuran kecil, browser cache mempunyai ruang cukup sempit. Oleh sebab itulah Anda harus sering-sering membersihkan cache, ini dimaksudkan supaya tidak menumpuk. Untuk memudahkan memonitor ruang penyimpanan. Maka membutuhkan asisten yang bertugas mengingatkan ketika cache sudah menumpuk atau kadaluarsa.

  1. Server Cache

Tidak hanya browser cache, namun ada juga server cache. Dimana server cache adalah data halaman website yang disimpan di dalam server alias sistem pusat. Server cache mempunyai beberapa macam cache, diantaranya sebagai berikut ini;

  • Full-page cache – berisi seluruh data dari halaman website. Misalnya gambar, file, HTML, dan masih banyak lainnya.
  • Object cache – digunakan untuk menyimpan satu jenis data di halaman website. Misalnya database, gambar dan lainnya.
  • Opcode cache – dipakai untuk menyimpan file PHP yang dipakai website. Dengan begitu, tiap request bisa dieksekusi file dengan lebih cepat.
  • CDN cache – tempat penyimpanan cache yang tersebar di banyak negara. Saat pengunjung mengakses website, server terdekat akan mengirimkan cache tersebut. Cache ini bisa dipakai untuk mengintegrasikan website dengan layanan content delivery network (CDN).

Cara Kerja Cache

Untuk cara kerja cache sendiri bisa dilihat dibawah ini;

  1. Website atau browser akan menerima request dari pengunjung website
  2. Browser mengirimkan permintaan agar server menyediakan informasi yang dibutuhkan
  3. Server mencari informasi yang dibutuhkan
  4. Server memberikan dokumen yang dibutuhkan pada browser
  5. Server dan browser akan menyimpan salinan dokumen alias cache tersebut
  6. Website menampilkan informasi yang diinginkan
  7. Ketika seseorang mengunjungi website dan mencari informasi yang sama untuk kedua kali, sever dan browser hanya akan memberikan simpanan dokumen alih-alih mencari ulang.

3 Manfaat Cache yang Harus Diketahui

Selanjutnya Anda juga harus mengetahui manfaat yang dimiliki oleh cache ini. Diantaranya sebagai berikut ini:

  1. Bisa Mempercepat Sistem

Manfaat pertama dengan pemakaian cache adalah meningkatkan performa sistem. Seperti di penjelasan cara kerja cache, cache akan membuat proses kerja browser dan komputer jadi lebih ringan. Bayangkan apabila setiap permintaan data harus selalu ke server, tentu prosesnya akan jadi lama. Belum lagi, jika ada banyak permintaan berbeda di waktu sama, sementara resource terbatas. Hal ini pastinya harus bergantian dan waktu yang dibutuhkan akan semakin banyak.

  1. Menghemat Data

Adanya cache, maka sistem tidak harus meminta informasi yang sama ke server secara berulang kali. Untuk pemakaian di browser yang membutuhkan akses internet, ini akan menghemat data. Terlebih jika pemakaian di smartphone yang sebagian besar aplikasi selalu dalam keadaan faktif. Kebutuhan data tanpa cache pastinya akan lebih besar.

  1. Mempermudah Akses

Saat aplikasi yang diakses sedang online, cache akan membantu memudahkan dalam pemakaiannya. Terlebih ketika koneksi terputus. Beberapa aplikasi PWA (Progressive Web App) bisa berjalan meskipun dalam keadaan offline. Sebagai contohnya Trivago, Twitter, dan OLX. Ini bisa terjadi karena aplikasi tersebut menyimpan data di cache. Jadi Anda masih bisa melihat konten terakhir yang diakses sebelum offline.

3 Kekurangan Cache yang Perlu Diketahui

Selain mempunyai kelebihan, cache juga mempunyai kekurangan. Berikut ini kekurangan yang dimiliki oleh cache.

  1. Menghabiskan Storage

Data cache tersimpan di memori komputer atau smartphone. Meskipun berukuran kecil, seiring pemakaian tentunya akan bertumpuk dan membuat storage penuh. Contohnya adalah aplikasi Chrome di smartphone, awalnya mungkin hanya berukuran sekitar 30MB. Tetapi setelah dipakai dan menyimpan banyak cache, maka ukurannya jadi ratusan MB.

  1. Bisa Membuat Aplikasi Error

Kadang juga bisa terjadi kesalahan ketika menyimpan data cache. Yang mana membuat data menjadi rusak atau corrupt. Hal ini tentunya akan menyebabkan browser atau aplikasi tidak bisa memuat data, mengalami error, bahkan bisa berhenti bekerja.

  1. Menghambat Akses Update Terbaru

Cache menyimpan data ketika akses website untuk pertama kalinya. Jadi saat Anda mengakses website yang sama, maka hanya akan disuguhi data cache oleh browser. Padahal website tujuan bisa berubah atau mengalami update. Ini terjadi karena jika ruang penyimpan cache sudah penuh. Dengan begitu tidak lagi bisa mengakses website dengan lancar. Untuk kondisi ini, maka langkah yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan clear cache. Clear cache merupakan upaya pembersihan cache supaya bisa mengambil data baru langsung dari server.

Cara Membersihkan Cache di Browser

Jika Anda ingin menghapus cache di browser, maka bisa dengan cara berikut ini:

  • Buka Chrome, tekan tombol Ctrl + H untuk membuka menu History atau riwayat browsing
  • Pilih opsi Clear browsing data di tab bagian kiri
  • Di menu Clear browsing data, pilih rentang waktu penghapusan. Bisa mulai dari 24 jam terakhir sampai sepanjang waktu. Kemudian centang opsi Cached image dan files serta data browsing lain yang akan dihapus
  • Klik tombol Clear data. Tunggu beberapa saat sampai proses penghapusan cache selesai.

Nah itulah pengetahuan mengenai pengertian cache, jenis-jenis, cara kerja, manfaat, kekurangan serta cara membersihkan cache di browser. Dengan mengetahui informasi diatas, tentunya akan membantu Anda ketika mengalami permasalahan pada browser atau lainnya ketika kesulitan untuk akses internet lagi. Jangan lupa untuk sering melakukan clear cache pada browser supaya akses internet jadi lebih maksimal lagi tentunya.

Rekomendasi Niche Blog yang Populer dan Menguntungkan

jasa buat aplikasi web

Sampai saat ini masih ada beberapa orang yang memandang blog berbahasa Indonesia tidak menguntungkan. Ini dikarenakan CPC AdSense kecil. Memang tidak bisa dipungkiri bahwa AdSense blog Indonesia masih kecil, namun bukan berarti tidak profit sama sekali. Jika kita bisa sabar dan terus meningkatkan kualitas blog maka bisa panen profit nantinya. Ketika kamu terjun ke dunia blog Indonesia, akan ada beberapa kelebihan yang didapatkan. Diantaranya adalah dari segi konten artikel yang dalam pembuatannya lebih mudah. Terlebih lagi ada banyak jasa pembuatan artikel harga terjangkau yang siap membantu. Kemudian dari segi kompetisi keyword pun masih relatif mudah dibandingkan di luar negeri. Selain itu dari segi potensi pengguna internet pun semakin besar di Indonesia. Jadi bisa menjaring lebih banyak pembaca nantinya.

10 Rekomendasi Niche yang Menguntungkan

Sebelum kamu terjun ke dunia blog, hal pertama yang harus dipertimbangkan adalah pemilihan niche. Niche blog merupakan tema atau topik khusus pada blog. Memilih salah satu niche blong, maka nantinya kamu akan membuat konten sesuai niche blog terus menerus. Sebenarnya pun tidak ada aturan khusus untuk pemilik blog membahas topik tertentu. Tetapi dengan menerapkan niche blog ini maka akan mendapatkan banyak keuntungan. Diantaranya adalah membuat blog dari lebih fokus, bisa dikenal sebagai ahli, lebih mudah dimonetasi, dan meningkatkan CTR iklan.

Nah untuk kamu yang ingin terjun ke dunia blog tetapi bingung harus memilih niche yang mana. Maka bisa memilih salah satu dari beberapa rekomendasi niche blog berikut.

  1. Kuliner

Pecinta kuliner dan sedang ingin jalan-jalan ke sebuah kota, biasanya mereka mencari-cari informasi di internet. Kata kunci kuliner sendiri mempunyai jumlah volume banyak setiap tahunnya. Jadi bukan hal asing lagi jika blog Indonesia juga ramai dengan konten makanan dan minuman dari berbagai kota. Jika merasa sudah buntu ingin membuat konten kuliner apa lagi. Ada salah satu cara yang bisa dicoba untuk memperluas wawasan seputar kuliner. Yakni dengan bergabung di komunitas Food Blogger Indonesia.

  1. Wisata & Travel

Semua orang pasti pernah mengalami yang namanya penat dan membutuhkan refreshing sejenak. Namun kebanyakan dari mereka pun merasa kebingungan harus pergi berwisata ke mana. Nah mereka yang ingin berwisata atau berlibur umumnya mencari informasi di internet terlebih dulu. Ini dikarenakan banyak informasi mengenai rekomendasi tempat wisata sampai promo tiket transportasi. Niche blog satu ini pun juga mendatangkan peluang pengunjung ke blog kamu lho. Kamu bisa menulis review hotel, rekomendasi tempat wisata, fasilitas tempat wisata dan hal lainnya.

  1. Finance

Dari zaman dulu sampai sekarang, kalau masalah keuangan memang tidak disepelekan. Sampai saat ini masih ada banyak orang yang butuh informasi serta pengetahuan mengenai dunia finance. Mulai dari info manajemen keuangan, investasi, e-money, dan lainnya. Investasi dan peluang usaha menjadi trend pencarian di search engine Google. Topik keuangan sendiri pun menjangkau semua kalangan. Mulai dari anak sekolah, pekerja, orang tua sampai pemilik usaha. Cakupan niche yang luas ini pastinya bisa meramaikan blog nantinya.

  1. Teknologi

Dari waktu ke waktu, teknologi mengalami perkembangan. Banyak orang memanfaatkan search engine untuk menemukan pembaruan mengenai teknologi. Jika kamu bertandang ke Google Trends, maka bisa melihat topik-topik hangat bermunculan seputar teknologi. Dari data ini, kamu bisa memiliki peluang untuk mendatangkan banyak pengunjung blog. Tidak perlu khawatir akan kekurangan topik pembahasan, karena niche ini mempunyai banyak pembahasan. Kamu bisa menggunakan konten ponsel di black market, aplikasi yang di blokir, dan masih banyak lainnya.

  1. Parenting

Selama beberapa tahun, kata kunci parenting mengalami peningkatan. Ini dikarenakan semakin banyak orang tua melek digital, jadi mereka mencari informasi seputar parenting dari internet. Dari hal ini bisa dijadikan kesempatan untuk mempunyai blog yang laris manis. Untuk topik ini bisa dijadikan sub niche. Jika kamu ingin menggunakan niche ini maka harus memastikan pada ahlinya bahwa informasi tersebut sudah aman dan teruji. Jangan sampai membuat pembaca mendapatkan informasi yang salah mengenai parenting.

  1. Beauty (Kecantikan)

Hampir semua orang Indonesia ingin memiliki kulit putih dan sehat. Masyarakatnya mulai memanfaatkan search engine Google untuk mencari informasi mengenai kecantikan. Misalnya melihat review produk, tips merawat kulit wajah, dan masih banyak lainnya. Topik kecantikan sendiri mengalami peningkatan tiap tahunnya. Kamu bisa mengambul kesempatan ini dengan membuat blog bertopik kecantikan. Tuliskan banyak artikel mengenai tips kecantikan, review produk, dan masih banyak lainnya.

  1. Kesehatan

Membahas mengenai dunia kesehatan pastinya tidak akan ada habisnya. Terlebih lagi saat ini pandemic covid-19 belum berakhir, sehingga membuat kita harus berhati-hati. Di internet ada banyak informasi kesehatan yang membahas berbagai macam informasi. Mulai dari tips menjaga kesehatan, rempah-rempah menyehatkan, dan masih banyak lainnya. Nah, kamu bisa memilih niche kesehatan ini jika ingin masuk ke dunia blog Indonesia. Namun informasi yang disampaikan ini harus didasarkan sumber yang valid. Jangan sampai pembaca blog-mu mendapatkan informasi yang salah.

  1. Otomotif

Niche otomotif juga tidak kalah ramai di kalangan masyarakat Indonesia. Banyak anak muda sampai orang tua yang menggemari otomotif. Pembahasan otomotif yang banyak dicari di internet adalah motor dan mobil. Baik itu konten tips & trik perawatan, otomotif klasik, jadwal balapan, dan masih banyak lainnya. Melihat jumlah peminat otomotif yang tumbuh subur ini, kamu bisa menggunakan niche ini untuk mengisi blog. Kamu bisa bergabung dengan komunitas otomotif jika ingin mendapatkan pembahasan yang lebih banyak mengenai dunia otomotif.

  1. Edukasi

Selanjutnya ada niche edukasi yang malang melintang di internet. Dengan niche blog ini maka kamu bisa membuat artikel mengenai prospek kerja setelah lulus kuliah atau SMK/SMA, tips lolos beasiswa, cara menghemat uang saku, dan lainnya. Selain itu kamu juga bisa membuat blog edukasi untuk segmentasi anak sekolahan. Bisa membahas mengenai tips masuk sekolah favorit, pelajaran yang memusingkan, dan lainnya. Topik-topik ini cukup banyak dicari oleh pelajar.

  1. Game Online

Topik mengenai game online sampai sekarang ini tidak ada habisnya. Ini dikarenakan developer-developer yang membuat game online selalu melakukan pembaharuan dan meluncurkan game online terbaru. Semakin populer sebuah game online maka bisa dijadikan kesempatan untuk mendapatkan profit dari membuat konten di blog. Apalagi jika kamu memang seorang gamer, maka akan semakin mudah untuk membuat konten blog nantinya. Kamu bisa membuat artikel mengenai fitur game, kualitas grafik, dan masih banyak lainnya.

Dalam menentukan niche blog ada beberapa hal penting yang harus dipertimbangkan. Diantaranya adalah menyesuaikan dengan topik yang disukai dan dikuasai, melihat peluang untung niche blog, dan masih banyak lainnya. Pemilihan niche blog ini akan berpengaruh pada keberlanjutan ketika optimasi nantinya. Jadi alangkah baiknya untuk melakukan pemilihan dengan saksama.

Macam-Macam Fitur Toko Online yang Harus Ada

fitur-toko-online

Sebelumnya harus dipahami terlebih dahulu bahwa toko online ini berbeda dengan e-commerce. Untuk e-commerce atau marketplace merupakan tempat kita menumpang berjualan, jadi bukan milik sendiri. Yang mana kita harus bisa mengikuti kebijakan dan peraturan dari marketplace tersebut. Sedangkan untuk toko online atau website yang dibuat menjadi toko online. Dimana semua kebijakan adalah milik Anda dan bisa dirubah kapan saja sesuai keinginan.

Untuk Anda yang mempunyai toko online, tetapi penjualan masih begitu-begitu saja. Bisa jadi penampilan toko online kurang menarik dan kurang lengkap dari segi fiturnya. Harus diketahui dengan baik bahwa bukan hanya produk saja yang harus diperhatikan. Namun tampilan serta fitur dari toko online milik Anda pun juga perlu untuk dipertimbangkan dengan baik. Bayangkan jika website toko online Anda memiliki tampilan yang banyak warna dan font tidak beraturan. Hal ini tentunya akan membuat cukup banyak pelanggan jadi kabur dan memilih toko online lainnya. Dari segi fitur pun juga harus dipertimbangkan dengan lebih baik.

11 Fitur Toko Online yang Wajib Ada

Ketika Anda memutuskan memilih website toko online untuk menjual dan mempromosikan produk.  Maka ada banyak hal yang harus diperhatikan dengan baik. Mulai dari segi tampilan website, produk, dan fitur yang disediakan pada toko online. Sebanyak 61.5% pengunjung website akan meninggalkan website jika fitur yang tersedia kurang. Anda tidak ingin calon pembeli meninggalkan toko online yang sudah baik karena masalah fitur?

Berikut ini ada beberapa macam fitur toko online yang harus ada dan akan sangat berguna bagi calon pembeli.

  1. User Friendly

Maksudnya adalah website toko online di desain supaya mudah diakses oleh banyak pengunjung. Dengan begitu pengunjung nantinya bisa jadi lebih mudah menemukan apa yang dicari di website toko online. Untuk membuat website user friendly sendiri bisa dengan beberapa hal. Yakni meningkatkan kecepatan website, menambahkan menu navigasi website, serta berhati-hati dalam memilih warna.

  1. Mobile Friendly

Kebanyakan pengguna internet mengakses search engine lewat smartphone. Bayangkan jika website toko online yang Anda buat hanya untuk tampilan desktop dan tidak ada tampilan mobile. Tentunya pengguna internet akan merasa kebingungan dengan tampilan website toko online tersebut. Oleh sebab itulah akan lebih baik jika Anda juga bisa membuat tampilan toko online untuk mobile. Kebanyakan transaksi online ini dilakukan lewat perangkat mobile.

  1. Logo Bisnis

Bisa dikatakan jika logo bisnis tidak termasuk fitur, namun dengan menambahkan logo bisnis adalah hal yang sangat penting. Ini dikarenakan logo bisnis merupakan bagian dari identitas sebuah bisnis. Selain itu dengan adanya logo bisnis, maka membuat toko online menjadi dikenal oleh banyak orang. Hampir semua toko online pasti memiliki logo bisnis yang disematkan di header. Logo identitas ini pun juga bisa digunakan sebagai pengganti tombol home. Jadi hanya perlu klik logo bisnis, nantinya sudah bisa kembali ke halaman home. Oleh sebab itulah pastikan untuk membuat logo bisnis yang menarik dan berbeda.

  1. Customer Login

Adalah salah satu fitur yang bisa meningkatkan pengalaman berbelanja pengguna. Biasanya sebelum membeli sebuah produk, customer harus masuk ke dalam website tersebut dahulu. Akan tetapi banyak calon pembeli yang pada akhirnya tidak berbelanja karena proses login ribet. Proses login yang ribet akan membuat para pengunjung malas untuk membeli produk. Saat ingin membuat fitur login untuk customer ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Misalnya tombol login jelas, memisahkan halaman login dan registrasi akun, serta fitur social login.

  1. Pencarian Produk

Walau terlihat sepele, namun fitur ini tidak boleh dilewatkan ketika membuat toko online. Bayangkan jika Anda memiliki ratusan produk, namun tidak ada fitur pencarian produk. Tentu hal ini akan membuat calon customer menjadi kabur tidak jadi beli. Mana mungkin pembeli mau melakukan scrolling sampai ke bawah untuk mendapatkan produk yang diinginkan. Jadi akan lebih baik jika menambahkan fitur pencarian produk ini, namun tetap harus sesuai kebutuhan. Seperti memastikan kolom pencarian mudah ditemukan, menambahkan teks pada kolom pencarian, menambahkan fitur auto-complete, dan lainnya.

  1. Detail Produk

Apabila customer sudah menemukan produk yang diinginkan, biasanya mereka akan mencari informasi detail mengenai produk tersebut. Nah pada bagian inilah yang nantinya akan menjadi penentu apakah customer jadi membeli atau tidak. Di fitur ini akan memberikan gambaran secara rinci mengenai produk dan manfaat yang nantinya akan dirasakan customer. Dalam penambahan detail produk ini pemilik produk harus menjelaskan dengan baik. Mulai dari nama produk, gambar atau video, harga dan deskripsi produk itu sendiri.

  1. Cart (Keranjang Belanja)

Untuk keranjang belanja ini berfungsi untuk meletakkan produk yang nantinya akan dibeli customer. Biasanya keranjang belanja berada di pojok kanan atas pada toko online. Dalam fitur keranjang belanja ini pun wajib menambahkan halaman detail produk. Ini dimaksudkan supaya pengguna bisa langsung membeli produk yang dilihat. Website toko online yang menggunakan CMS WordPress bisa dengan menginstal plugin seperti WP EasyCart atau Ecwid Shopping Cart.

  1. Wishlist

Kebanyakan customer menunda pembelian atas produk yang diinginkan. Dengan memanfaatkan fitur Wishlist ini maka customer bisa menyimpan produk yang akan dibeli nantinya. Jadi kapan saja customer akan membeli, bisa langsung ke fitur ini dan melakukan pembayaran. Ada beberapa hal yang harus dipastikan sebelum memasang fitur ini. Seperti membebaskan pengguna melakukan kustomisasi dan membuat lebih dari satu Wishlist. Menambahkan tombol share, menempatkan ditempat yang mudah ditemukan, dan memastikan tersedia di semua platform.

  1. Rating & Review Pelanggan

Sebelum memutuskan untuk melakukan pembelian, biasanya customer akan membaca review produk terlebih dahulu. Kebanyakan pelanggan pun hanya membeli produk dengan rating diatas bintang 4. Oleh sebab itulah, biarkan customer memberikan nilai dan menyampaikan pendapat mereka mengenai produk yang sudah dibeli. Jika Anda mendapatkan penilaian buruk sebenarnya tidak sepenuhnya buruk. Kadang customer akan bertanya-tanya jika ada customer lain yang memberikan rating dan review bagus. Takutnya hanya review palsu saja.

  1. Prediksi Ongkos Kirim

Bagi beberapa customer, ongkos pengiriman menjadi salah satu hal penting yang harus dipertimbangkan ketika akan membeli sebuah produk. Jika ongkos kirim masih masuk ke dalam anggaran, maka tidak masalah untuk melakukan pembelian. Oleh sebab itulah, pemilik toko online perlu menambahkan fitur informasi ongkos kirim. Dengan begitu nantinya calon customer bisa yakin harus mengeluarkan berapa rupiah untuk anggaran pembelian produk tersebut.

  1. Halaman Promo

Hampir semua orang suka promo, penawaran spesial atau diskon. Oleh sebab itulah halaman promo sangat penting untuk ditampilkan pada toko online. Saat ini hampir semua bisnis online menjadikan promo sebagai strategi mendongkrak penjualan. Kehadiran halaman promo ini tentunya akan membantu calon pembeli mengetahui sedang ada promo apa saja yang berlangsung di toko online tersebut.

Pengertian Plugin WordPress dan Jenis-Jenisnya

biaya membuat website profesional

WordPress merupakan salah satu CMS yang bisa dikatakan populer dalam menyediakan plugin untuk penggunanya. Dengan begitu pengguna WordPress bisa menggunakan fitur terbaik di website atau blog. Keberadaan plugin di WordPress pun juga memudahkan pengguna yang tidak ahli coding. Plugin menjadi cara mudah untuk pengguna CMS WordPress saat ingin menambahkan fitur ke website atau blog. Jadi untuk orang yang tidak ahli coding bisa menambahkan satu atau beberapa fitur berkat plugin ini. Anda pun hanya perlu memasang plugin yang dibutuhkan dan mengikuti instruksi dari pengembang plugin itu sendiri. Sampai saat ini WordPress setidaknya sudah menyediakan sekitar 55 ribu plugin.

Apa sih Plugin Itu?

Untuk orang awam yang baru saja memiliki website pastinya merasa asing dengan plugin. Plugin sendiri adalah kode software yang mempunyai fungsi tertentu, dimana memungkinkan aplikasi atau program menjalankan fitur tambahan di aplikasi atau program tersebut. Kode-kode tersebut banyak ditemukan di program atau aplikasi seperti Google Chrome, Opera Browser, WordPress, dan Mozilla. Mungkin Anda pernah mendapatkan notifikasi untuk menginstall plugin di sebuah browser. Umumnya, plugin di desain untuk satu aplikasi atau program tertentu saja. Contohnya seperti addons Mozilla tidak bisa diinstal untuk Google Chrome. Begitu pula dengan sebaliknya.

Baca Juga :  konveksi kaos olahraga

Jenis-Jenis Plugin WordPress

Berikut ini ada beberapa jenis plugin WordPress yang umumnya disematkan pada website atau blog.

Plugin SEO

Biasanya plugin ini dimanfaatkan untuk website atau blog yang ingin menempati peringkat atas di hasil pencarian Google. Supaya artikel yang sudah ditulis bisa muncul pada halaman pertama di search engine Google, maka dibutuhkan berbagai usaha. Nah, salah satunya adalah dengan memasang plugin SEO ini. Plugin ini berguna untuk membantu menganalisis artikel yang nantinya akan dirilis di website. Mulai dari artikel tersebut sudah memenuhi persyaratan SEO atau belum. Jika sudah memenuhi persyaratan biasanya akan berwarna orange atau hijau. Akan lebih baik jika SEO berwarna hijau.

Contoh plugin SEO:

  • Yoast SEO

Merupakan salah satu plugin SEO WordPress terbaik dan terbukti membantu pengguna website atau blog. Plugin ini bisa untuk menambahkan SEO title, meta description dan meta keyword ke setiap postingan atau halaman. Keunggulan Yoast SEO adalah fitur yang memberikan saran dalam mengimplementasikan keyword, URL, tag deskripsi dan lainnya. Dengan begitu, artikel yang ditulis benar-benar SEO friendly.

  • All in One SEO Pack

Termasuk ke dalam plugin SEO WordPress terbaik selanjutnya yang dipakai. Lebih dari 3 juta pengguna aktif menggunakan plugin ini untuk membantu website naik ke peringkat yang diinginkan. Plugin ini juga menawarkan fitur dimana bisa membuat website supaya lebih SEO friendly. Fitur tersebut berupa dukungan membuat sitemap XML, optimasi judul, Google Analytics, dan masih banyak lainnya.

Plugin Keamanan

Harus diketahui dengan baik terlebih dulu bahwa dunia maya juga bukanlah tempat aman. Jika keamanan website kita tidak ada atau rentan, bisa jadi langsung dibobol oleh orang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itulah ada baiknya untuk melindungi website dengan berbagai cara. Salah satu cara yang bisa digunakan untuk melindungi website adalah memasang plugin keamanan supaya terhindar dari serangan cyber.

Berikut contoh plugin keamanan:

  • Wordfence Security

Yang pertama ada Wordfence Security – Firewall & Malware Scan, yang mana sudah diunduh lebih dari 4 juta pengguna WordPress. Plugin ini mempunyai fitur firewall, realtime monitoring, themes scanning, malware signature dan masih banyak fitur lainnya. Wordpfence mengaku sebagai salah satu plugin terbaik yang pernah ada.

  • Jetpack

Selanjutnya ada Jetpack – WP Security, Backup, Speed & Growth yang menjadi plugin keamanan serba ada. Dimana semua fitur yang dibutuhkan WordPress ada disini, termasuk keamanan website dan blog. Lebih dari 5 juta pengguna WordPress menggunakan plugin ini untuk mengamankan website atau blog. Tidak hanya bisa untuk keamanan, namun Jetpack ini bisa untuk backup website, share sosial media dan masih banyak lainnya.

Plugin Anti-Spam

Siapa yang tidak senang jika di setiap artikel mendapatkan komentar. Tetapi terkadang kolom komentar bukannya dipenuhi komentar positif dan membangun, tetapi dipenuhi komentar spam. Tentu hal ini menjadi hal yang menyebalkan. Oleh sebab itulah, ada baiknya untuk memasang plugin anti-spam supaya website atau blog terhindar dari komentar spam yang mengganggu.

  • Akismet

Dibuat oleh Automatic yang juga developer WordPress, sehingga plugin ini sudah include dengan WordPress saat install. Lebih dari 5 juta pengguna aktif memanfaatkan akismet ini untuk plugin anti-spam. Fitur yang ditawarkan oleh akismet diantaranya ada moderasi komentar, filtering spam, dan masih banyak lainnya.

  • Antispam Bee

Kemudian ada Antispam Bee yang mampu memblokir komentar spam, melacak tanpa captcha dan tanpa kirim informasi pribadi. Fitur yang ditawarkan diantaranya ada admin notification, trust approved commenters, dan masih banyak lainnya.

Plugin Kecepatan Website

Kecepatan dari sebuah website merupakan hal paling penting. Bayangkan jika ada seseorang yang ingin berkunjung ke website Anda, namun kecepatan untuk membuka website tersebut sangat lambat. Bahkan membutuhkan beberapa menit baru bisa terbuka. Hal ini sudah pasti akan membuat orang tersebut segera menutup website Anda dan mencari website yang lainnya. Untuk itulah sangat penting bagi Anda memasang plugin agar bisa meningkatkan kecepatan website atau blog.

Beberapa Contoh plugin kecepatan website;

  • AMP (Accelerated Mobile Pages)

Google AMP merupakan open-source library yang bisa dipakai membuat versi halaman website lebih cepat dan mulus di perangkat mobile. AMP mudah dipakai dan bisa diinstal di platform serta framework. Selain itu juga Google AMP ini sudah sepenuhnya kompatibel dengan WordPress.

  • WP Super Cache

Adalah salah satu plugin caching yang banyak dipakai untuk WordPress dan sudah diinstall lebih dari 2 juta pengguna. Plugin ini menyimpan halaman blog WordPress dan mengirimkan tanpa mengakses database. Dengan begitu website atau blog bisa lebih cepat.

Plugin Social Media

Mendapatkan traffic hanya dari Google tentu tidak akan cukup. Oleh sebab itulah Anda membutuhkan traffic yang datangnya dari media social. Saat ini kebanyakan orang membagikan artikel lewat platform tersebut. Supaya pembaca artikel bisa dengan mudah membagikan artikel, maka perlu memasang plugin social media. Dengan begitu Anda bisa meningkatkan jumlah share artikel di blog atau website.

Contoh plugin social media yang banyak dipakai;

  • Sassy Social Share

Untuk plugin ini memberikan fitur terlengkap. Mulai dari Facebook, Twitter, Google Plus, LinkedIn, WhatsApp, Tumblr, Pinterest, sampai Reddit. Plugin ini tidak hanya menyediakan tombol berbagai di media social. Namun memungkinkan menambah tombol follow akun media social. Lebih dari 50 ribu pengguna sudah install plugin ini dan bisa didapatkan secara gratis.

  • Social Media Follow Button Bar

Selanjutnya ada plugin Social Media Follow Button Bar untuk menambahkan profil sosial media di website atau blog. Social Media Follow Button Bar memang didesain untuk menyediakan profil media sosial saja dengan fitur cukup lengkap. Profil media social bisa diletakkan dimana saja sesuai selera.

Sebelum Membuat Website Sebaiknya Perhatikan Hal Ini

Kecanggihan teknologi sudah membuat dunia bisnis mendapatkan dampak positif. Diantaranya adalah memperluas pemasaran produk/jasa lewat media online. Dimana saat ini banyak pemilik bisnis mulai buat website untuk kebutuhan pemasaran online. Sebenarnya, website ini tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan pemasaran secara online saja. Tetapi juga bisa dimanfaatkan untuk membuat perusahaan mendapatkan citra positif dan profesional. Terlebih lagi jika website tersebut dirawat dengan baik. Mulai dari update konten artikel setiap hari, desain yang menyegarkan mata dan masih banyak lainnya.

buat website

5 Hal yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Buat Website

Di zaman yang serba canggih dan modern seperti sekarang ini. Sudah banyak layanan jasa pembuatan website yang bisa diajak kerja sama. Penawaran biaya jasa pun berbeda-beda, sehingga membuat Anda bisa membuat pertimbangan terlebih dahulu. Tetapi Anda tetap harus membuat pertimbangan sebelum melakukan kerja sama dengan jasa pembuatan website tersebut. Jangan sampai salah memilih jasa pembuatan website dan berakhir dengan kekecewaan nantinya.

Untuk Anda yang ingin membuat website, baik membuat sendiri atau meminta bantuan kepada layanan pembuatan website. Ada beberapa hal yang penting yang harus diperhatikan terlebih dahulu sebelum membuat website. Simak penjelasannya dibawah ini.

  1. Nama Domain

Pemilihan nama domain dan TLD (top level domain) sangatlah penting, karena hal ini berkaitan dengan alamat website. Gunakan nama domain yang benar-benar sesuai dengan produk jualan atau perusahaan. Selanjutnya untuk TLD pun begitu, harus disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran yang tersedia. Karena setiap tahunnya, nama domain ini harus diperpanjang. Jika tidak diperpanjang maka tidak bisa diakses sama sekali sebelum dilakukan perpanjangan.

  1. Desain Menarik

Website dengan desain yang menarik tapi tidak terlalu mencolok akan membuat pengunjung betah berlama-lama. Tidak hanya itu saja, adanya desain yang menarik juga menjadi nilai plus untuk mendapatkan lebih banyak kunjungan nantinya. Maka dari itulah, pembuatan desain website ini harus benar-benar dipertimbangkan dengan baik terlebih dahulu. Jangan sampai bagian yang kosong atau terlalu menonjol. Untuk desain ini berkaitan dengan UX (User Experience).

  1. Responsif

Bayangkan jika website yang Anda buat saat memuat terlalu lama. Hal ini tentunya membuat kesal karena harus menunggu. Website yang baik tentunya harus bisa merespon dengan cepat, tidak kurang dari 3 detik. Ada beberapa hal yang membuat website menjadi tidak responsif. Salah satu diantaranya adalah desain website yang terlalu berat untuk dimuat. Oleh karena itulah UI dan UX dalam pembuatan website harus benar-benar dipertimbangkan dengan baik sebelumnya.

  1. Konten SEO Berkualitas

Seperti yang sudah disinggung sedikit diatas, bahwa website haruslah memiliki update-an artikel. Dimana artikel yang dibuat ini tentunya harus disesuaikan dengan niche dari website itu. Harus dipahami terlebih dahulu, bahwa konten merupakan raja dunia pemasaran digital. Selain itu konten tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk penjualan saja, namun juga dimanfaatkan untuk menyampaikan informasi. Maka dari itulah, dalam pembuatan konten ini tidak bisa asal dan harus menggunakan bahasa yang mudah dipahami.

  1. Keamanan

 Hal terakhir yang harus dipertimbangkan baik sebelum membuat website adalah dari segi keamanan. Enkripsi SSL adalah hal penting untuk melindungi ancaman dunia maya. Misalnya seperti virus atau peretas. Bayangkan jika website Anda sedang naik, kemudian serangan virus atau peretas datang. Serangan-serangan semacam ini bisa membuat rangking website menjadi turun drastis. Karena itulah, kata sandi harus dienkripsi supaya tidak mudah diambil alih atau diserang.

Keuntungan Buat Website Untuk Jualan Online

Saat ini, hampir semua orang mulai beralih dari penjualan offline ke penjualan online. Pasar online sendiri memang lebih luas dan menjanjikan keuntungan jika ditekuni dengan baik. Dibandingkan untuk menyewa ruko atau membangun toko offline, anggaran yang tersedia bisa dialihkan untuk membuat website toko online. Sekarang ini pun sudah banyak jasa buat website untuk jualan online yang siap membantu. Namun banyaknya layanan jasa pembuatan website toko online pastinya membuat sedikit kesulitan dalam hal pemilihan. Karena itulah, ada baiknya jika Anda membuat pertimbangan yang lebih matang sebelum melakukan pemesanan toko online.

buat website untuk jualan online

5 Keuntungan Memiliki Toko Online Untuk Jualan

Tidak terhitung lagi jumlah market place di Indonesia bahkan dunia ini. Dengan bantuan market place ini tentunya juga membantu dalam berbisnis online. Apalagi market place sekarang memberikan banyak kemudahan bagi para pemilik toko online di dalamnya. Tetapi bukan berarti Anda tidak bisa mengembangkan website toko online sendiri.

Ada beberapa keuntungan yang bisa didapatkan jika Anda memiliki website toko online sendiri. Simak dibawah ini.

  1. Kendali di Tangan Sendiri

Saat Anda bergabung dengan market place, pastinya ada banyak aturan yang harus ditaati. Jadi mau tidak mau, pastinya Anda haruslah mengikuti peraturan yang diberikan market place. Berbeda dengan website toko online sendiri, yang mana Anda sebagai pemiliknya bisa mengatur semuanya. Bahkan beberapa kebijakan bisa diubah jika sudah tidak berlaku. Selain itu Anda bisa menata produk sesuai keinginan, memberikan deskripsi dan lainnya dengan lebih bebas.

  1. Memiliki Kesan yang Profesional

Dengan membuat website untuk jualan online sendiri mampu menciptakan kesan profesional. Hal ini akan menumbuhkan rasa percaya konsumen mengenai bisnis yang sedang Anda jalankan. Terkadang mempunyai beberapa akun di banyak market place tidak menjamin keuntungan untuk bisnis. Namun jika Anda memiliki website toko online sendiri, maka bisa memaksimalkan tujuan dalam menjalankan bisnis.

  1. Keamanan Lebih Terjamin

Misalnya market place dimana tempat Anda membuat lapak ternyata gulung tikar, tentu hal ini akan sangat merugikan. Karena Anda harus membatalkan hampir semua pesanan yang sudah masuk. Padahal Anda juga sudah melakukan update info, menghabiskan waktu untuk membangun etalase dan melakukan maintenance. Tetapi lain hal jika Anda memiliki website toko online mandiri, pastinya Anda akan lebih aman dalam hal mengelola. Jika pun toko online tidak bisa dibuka, ada dua kemungkinan. Yakni Anda belum memperpanjang hosting/domain atau malah dua-duanya belum diperpanjang.

  1. Bebas Memilih Nama Domain

Nama domain yang dipilih untuk website toko online bisa menjadi pendongkrak kesuksesan bisnis. Oleh karena itulah, banyak pemilik bisnis memiliki nama domain yang memang unik dan menarik. Umumnya nama domain yang dipilih kebanyakan sama dengan nama bisnis atau produk yang dijual. Dengan memilih nama unik dan berbeda dari nama lainnya pastinya akan mudah diingat oleh calon konsumen dan konsumen tentunya.

  1. Bisa Mengelola Produk Secara Efektif & Efisien

Dengan lebih memaksimalkan fitur dari website toko online akan membantu mengatur produk supaya efektif dan efisien. Jika ada produk yang sudah sold out, akan lebih baik jika dihapus. Lalu apabila ada produk terbaru, maka bisa menambahkan di etalase. Dengan begitu, calon konsumen Anda bisa mendapatkan update-an mengenai produk-produk yang baru. Hal ini juga akan membuat pasar Anda jadi lebih terarah dan tepat sasaran.

Hal Penting Dalam Memilih Jasa Membuat Website

Perkembangan yang semakin canggih dan modern, banyak orang memanfaatkan media internet untuk berbisnis. Banyak pebisnis menengah sampai pebisnis besar memanfaatkan media online dalam mengembangkan sayap usahanya. Salah satu cara membuat perusahaan semakin dikenal adalah dengan membuat website. Dengan adanya website akan membuat perusahaan tersebut semakin terlihat profesional dan bisa melakukan branding secara efektif. Namun, tidak semua perusahaan bisa membuat website sendiri untuk kebutuhan pemasaran online. Jadi, mereka lebih memilih bekerjasama dengan jasa membuat website untuk mendapatkan kemudahan.

jasa membuat website

7 Tips Memilih Jasa Membuat Website Terpercaya

Sekarang ini untuk mendapatkan jasa membuat website bukan hal sulit dilakukan. Karena sudah banyak jasa pembuatan website yang siap membantu. Akan tetapi, untuk Anda yang baru kali pertama ingin memesan website. Pastinya akan merasa sedikit kebingungan ketika harus memilih yang mana. Sebab hampir semua jasa pembuatan website sama di mata customer awal. Bagi perusahaan orang yang sudah pernah memesan website sebelumnya, tentu tidak akan merasa kesulitan.

Nah, bagi Anda yang merasa sulit mendapatkan jasa membuat website terbaik seperti apa. Berikut ini ada beberapa tips penting yang harus diperhatikan dalam pemilihan jasa pembuatan website.

  1. Memperhatikan Desain

Tampilan website tentunya menjadi salah satu pertimbangan penting. Bayangkan jika desain website Anda kacau dengan pemilihan warna yang tidak teratur dan malah membuat mata sakit. Tentu hal ini malah akan menurunkan reputasi perusahaan. Maka dari itulah, pastikan Anda untuk melihat-lihat terlebih dahulu portofolio yang dimiliki oleh jasa pembuatan website tersebut. Apabila dirasa desain-desain website yang sudah diciptakan sesuai dengan kriteria Anda. Tentunya Anda tidak masalah untuk memilih jasa buat website tersebut.

  1. Ketahui Tingkat Keamanannya

Hal selanjutnya yang harus diperhatikan ketika memilih jasa bikin website adalah dari segi tingkatan keamanan data. Ini dimaksudkan supaya bisnis Anda teta terjaga dan tidak mudah diretas oleh orang lain. Maka dari itulah, akan lebih baik jika Anda menyerahkan kepada developer yang benar-benar sudah berpengalaman dan terpercaya. Jangan ragu untuk mempertanyakan bagaimana tingkat keamanan website yang sudah dibuat.

  1. Mengetahui Maintenance

Pastinya jasa bikin website yang benar-benar sudah profesional akan memberikan pelayanan maintenance/pemeliharaan. Jadi misalnya tiba-tiba website yang dibuat down dan Anda tidak tahu cara memperbaikinya. Maka pihak jasa buat website akan membantu melakukan perbaikan. Dari segi budgeting tentu akan sedikit bertambah. Karena pastinya tidak hanya sampai pembuatan website saja, namun juga pada maintenance.

  1. Perhatikan Mengenai Mobile Friendly

Saat ini, banyak orang melakukan pencarian di search engine lewat perangkat mobile/smartphone. Oleh karena itulah, pastikan jika jasa bikin website yang dipilih bisa membuatkan website mobile friendly. Tentunya bisa dibayangkan jika website versi desktop dibuka di smartphone. Pastinya akan ada penjelasan yang terpotong atau ukurannya terlalu besar untuk smartphone.

  1. Mempertimbangkan Waktu Pembuatan

Anda juga bisa menanyakan kapan deadline pembuatan website. Perusahaan pembuatan website yang benar-benar berpengalaman pastinya bisa memberikan deadline waktu dengan baik. Dimana pengerjaan juga selesai sesuai deadline. Jika pun ada satu dua hal yang memang di luar kendali developer, pastinya Anda akan diberikan konfirmasi terlebih dahulu.

  1. Pertimbangan Anggaran

Selanjutnya dari segi anggaran dalam membuat website juga penting untuk dipertimbangkan. Jika Anda menyerahkan pembuatan website secara penuh kepada developer. Maka Anda harus memastikan dengan baik hosting, domain dan maintenance untuk kedepannya. Anda pun bisa melihat-lihat price list yang ditawarkan oleh developer tersebut sebelum memilihnya.

Jasa Pembuatan Website Murah Bikin Bisnis Jadi Profesional

Ketika kita memiliki website, tentu saja akan ada banyak keuntungan yang di dapatkan. Memiliki website sendiri tidak harus untuk perusahaan yang sudah memiliki skala besar. Namun website juga cocok di gunakan oleh siapa saja termasuk untuk bisnis yang baru. Ketika memiliki website, tentu saja perusahaan pun akan memiliki kesan yang lebih profesional loh. Maka dari itu memiliki berbagai bisnis pun wajib untuk memanfaatkan Instagram. Yang mana tampilannya jauh lebih berkesan dan juga profesional. Dalam menjalankan kegiatan bisnis anda juga harus memastikan dengan pilihan jasa yang anda ajak kerja sama. Karena membuat website dengan hasil profesional hanya di dapatkan dari layanan jasa yang berpengalaman dan terpercaya. Saat anda salah dalam memilihnya maka hasil yang didapatkan akan kurang memuaskan. Jadi pastinya dalam menentukan pilihan jasa anda harus bekerja sama dengan layanan terpercaya dan berkompeten. Bila perlu dalam mencari layanan tersebut anda pun bisa meminta rekomendasi dari orang terdekat anda. Yang mana semakin banyak yang merekomendasikan, maka secara mudah kita bisa bekerja sama dengan layanan yang terbaik dan tepat. Kebutuhan dan keperluan anda akan lebih maksimal dan memuaskan hasilnya.

Instagram

Apa Saja Keuntungan Menggunakan Jasa Pembuatan Website?

Akan ada banyak sekali keuntungan yang bisa anda dapatkan ketika anda memilih kerja sama dengan layanan jasa yang berpengalaman dan profesional. Ketika anda mendapatkan layanan yang terbaik hasil yang bisa anda dapatkan pun juga terbaik. lalu apa saja keuntungan yang di dapatkan? Berikut penjelasannya.

  1. Cepat dan juga profesional

Keuntungan pertama yang bisa anda dapatkan ketika memilih kerja sama dengan jasa pembuatan website adalah mendapatkan hasil yang lebih cepat. Apalagi jika website anda di kerjakan oleh orang yang sudah ahli. Sangat di jamin jika hasil website yang anda dapatkan memang lebih profesional dan menarik. Semua di kerjakan dengan lebih maksimal dan menjanjikan, membuat website yang anda miliki juga profesional tampilannya. Namun semua hanya bisa di dapatkan dengan jasa yang tepat.

  1. Mobile Friendly

Adanya perkembangan zaman dalam penggunaan smartphone menjadikan website pun memang banyak dijadikan pilihan. Hal ini yang menjadikan website anda lebih maksimal saat di gunakan. memiliki website sendiri juga sangat mudah di akses dari berbagai fitur mobile. Jadi membuat audiens anda pun tidak akan kecewa ketika berkunjung di website anda.

  1. Adanya fasilitas editor

Anda menginginkan website berkualitas serta sesuai keinginan anda? Kini anda bisa dapatkan dengan mudah sekali. Anda bisa dapatkan dari jasa pembuatan website. Layanan jasa ini pun menyediakan fasilitas editor yang akan membantu anda dalam mewujudkan website terbaik serta sesuai yang anda harapkan.

  1. Dilengkapi dengan SEO

Website anda pun akan di lengkapi dengan SEO yang ramah. Membuat website anda lebih mudah di akses. Tak lain karena website yang anda miliki akan berada di halaman pertama mesin pencarian. Karena hal tersebut menjadikan website anda memang jauh lebih mudah di akses. Hasil website yang anda miliki akan lebih terjamin ketika kita memiliki website yang ada di halaman pertama.

  1. Membangun reputasi brand

Brand yang anda bangun saat ini akan memiliki reputasi baik. Dimana karena website anda memang memiliki tampilan yang profesional, menjadikan setiap kebutuhan anda akan sangat memuaskan dan maksimal hasilnya.

Chat dengan kami melalui WhatsApp